15.10.08

The Fundamentals

Setelah mengetahui asal-usul dan istilah Pen Spinning, saatnya Anda mulai belajar Pen Spinning itu sendiri. Dan seperti yang saya bilang sebelumnya, para pemula sebaiknya belajar Fundamental terlebih dahulu, karena Fundamental adalah fondasi untuk melanjutkan ke trik yang lebih sulit. Sebelumnya, Anda sebaiknya mempunyai pensil ditangan Anda.

**********************

Pensil yang baik harus mempunyai diameter sedang dan bulat. Beberapa mempunyai diameter yang berbentuk segitiga hingga segilima, menurut saya paling baik menggunakan yang bulat.

Untuk pemula sebaiknya menggunakan pensil kayu standar, tapi tidak ada salahnya menggunakan spidol. Saya menganjurkan menggunakan Spidol Snowman. Kenapa? Karena Spidol Snowman mempunyai bentuk yang pas, murah, panjangnya cukup, dan mudah ditemui.

Sebaiknya jangan menggunakan pensil mekanik atau bolpen yang mempunyai clip, karena itu akan menyusahkan. Dan terakhir, tangan anda sebaiknya kering.

**********************

Fundamental berisi 3 trik dan 1 combo, yaitu:

1. Thumbaround (trik)

2. Charge (trik)

3. Sonic (trik)

4. Fingerpass (combo)

Anda boleh belajar secara acak, tapi sebaiknya belajar dimulai dari thumbaround dan fingerpass. Lalu, charge dan terkahir sonic. Menurut saya, sonic mempunyai tingkatan paling susah dalam Fundamental.

Note:

Bila ada yang pernah mendengar Infinity, perlu dicatat bahwa itu bukan merupakan Fundamental.

Tidak ada komentar: